VakansiInfo – Setelah berjuang membawa nama Indonesia di ajang Piala Dunia U-17 2025 di Qatar, timnas Indonesia U-17 asuhan Nova Arianto akhirnya tiba di tanah air pada Kamis (13/11) pagi.
Meski belum berhasil melangkah ke babak selanjutnya. Garuda Muda menutup turnamen dengan torehan membanggakan: menempati peringkat ke-10 dengan tiga poin dari tiga laga.
Momen paling bersejarah datang saat Timnas U-17 Indonesia mengalahkan Honduras 2-1 di fase grup. Kemenangan ini menjadi yang pertama kalinya bagi Indonesia di ajang Piala Dunia kelompok umur. Sekaligus menjadikan Indonesia sebagai satu-satunya wakil Asia Tenggara yang berhasil meraih kemenangan di turnamen tersebut.
Sebelumnya, tim asuhan Nova Arianto harus menelan kekalahan dari Zambia (1-2) dan Brasil (0-4). Meski begitu, perjuangan para pemain muda seperti Zahaby Gholby dan kawan-kawan tetap menuai apresiasi besar dari publik sepak bola tanah air.
Setibanya di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, para pemain dan ofisial di sambut hangat oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Bersama Menteri Hukum Supratman Andi Agtas, Sekjen PSSI Yunus Nusi, Ketua BTN Sumardji, serta jajaran Exco PSSI.
“Kami sangat bangga dengan perjuangan kalian. Kemenangan pertama di Piala Dunia U-17 adalah sejarah untuk sepak bola Indonesia. Tapi jangan berpuas diri — terus berlatih dan tingkatkan semangat juang.” pesan Erick Thohir. Di sambut tepuk tangan meriah para pemain dan staf.
Ke depan, PSSI akan langsung menyiapkan skuad untuk menghadapi Piala AFC U-20, dengan sebagian besar pemain U-17 akan bergabung dalam tim baru tersebut. Persiapan dijadwalkan dimulai pada Desember 2025.
Kepulangan Garuda Muda ini menjadi penutup manis perjuangan mereka di kancah dunia, sekaligus awal dari langkah baru menuju level yang lebih tinggi dalam pembinaan sepak bola nasional.
(Mur)



