VakansiInfo – Ikan hias air tawar selalu punya daya tarik dari warna dan coraknya yang indah. Namun, tidak semua ikan cocok hidup berdampingan dalam satu akuarium. Salah pilih, ikan bisa stres bahkan saling menyerang.
Bagi Sobat VI yang ingin memiliki akuarium komunitas, memilih ikan hias yang bisa dicampur adalah kunci utama agar suasana tetap damai dan menenangkan. Selain mempercantik ruangan, akuarium juga dikenal mampu membantu meredakan stres setelah aktivitas padat.
Beberapa jenis ikan hias air tawar di kenal jinak, mudah beradaptasi, dan cocok hidup bersama. Di antaranya adalah ikan gupi, molly, platy, neon tetra, corydoras, swordtail, hingga sepat mutiara. Ikan-ikan ini umumnya berukuran kecil hingga sedang, tidak agresif, serta mudah di rawat—bahkan untuk pemula.
Ikan seperti corydoras juga bermanfaat karena membantu membersihkan sisa makanan di dasar akuarium. Sementara neon tetra dan gupi memberi sentuhan warna cerah yang membuat akuarium tampak lebih hidup.
Meski begitu, Sobat VI tetap perlu memperhatikan ukuran akuarium, jumlah ikan, dan karakter masing-masing spesies. Beberapa ikan seperti cupang atau koi masih bisa di campur, tetapi memerlukan syarat dan perhatian khusus.
Dengan kombinasi ikan yang tepat, akuarium bukan hanya cantik di pandang, tapi juga menjadi ruang kecil yang menenangkan di dalam rumah. (Fai)



