Rekomendasi Hotel di Bandung yang Nyaman dan Strategis: Dafam Braga Bandung

Rekomendasi Hotel di Bandung yang Nyaman dan Strategis: Dafam Braga Bandung

VakansiInfo, Bandung – Kalau lagi cari rekomendasi hotel di Bandung yang lokasinya strategis dan suasananya nyaman, Hotel Dafam Braga Bandung bisa jadi pilihan yang pas. Berada di kawasan Braga yang ikonik, hotel ini cocok buat kamu yang ingin menikmati Bandung tanpa ribet soal akses.

Kawasan Braga sendiri dikenal sebagai salah satu area favorit wisatawan. Mulai dari bangunan heritage, spot foto, sampai tempat kuliner legendaris, semuanya bisa di jangkau dengan jalan kaki. Menginap di Dafam Braga bikin agenda jalan-jalan di Bandung jadi lebih praktis.

Soal kamar, Dafam Braga Bandung menawarkan pilihan yang cukup fleksibel. Untuk kamar reguler, tarif menginap mulai dari Rp850.000 nett per malam, sudah termasuk sarapan untuk dua orang. Cocok buat solo traveler, pasangan, atau kamu yang sekadar staycation singkat di pusat kota.

Rekomendasi Hotel di Bandung yang Nyaman dan Strategis: Dafam Braga Bandung

Kalau datang bersama keluarga atau butuh ruang lebih luas, Premier Room bisa jadi opsi terbaik. Kamar ini di banderol mulai Rp2 juta nett per malam dengan sarapan untuk tiga orang. Fasilitasnya lengkap, mulai dari dua kamar tidur, ruang tamu, dapur dengan kitchen set, kamar mandi dengan bathtub, balkon dengan city view, sampai IPTV. Nyaman banget buat menginap lebih lama.

Baca Juga  Nikmati Musim Panen dengan Harvest Harmony Table di Swiss-Belresort Dago Heritage

Yang bikin pengalaman menginap makin seru, Dafam Braga Bandung juga punya konsep kuliner “Like a Local”. Di sini, tamu bisa mencicipi menu khas Nusantara seperti soto Bandung, batagor, baso tahu, hingga colenak crème brûlée yang unik. Karena memadukan rasa tradisional dengan sentuhan modern.

Menurut Executive Assistant Manager i.c Director of Sales & Marketing Hotel Dafam Braga Bandung, Winni Wahyuni. Hotel ini memang di rancang supaya tamu nggak cuma nyaman menginap, tapi juga bisa merasakan pengalaman lokal khas Bandung.

Dengan lokasi di pusat kota, fasilitas lengkap, dan sentuhan cita rasa lokal, Hotel Dafam Braga Bandung layak masuk daftar rekomendasi hotel di Bandung buat kamu yang ingin liburan santai tapi tetap maksimal. (Mur)

About The Author

Pilihan Redaksi

Kabid Humas Bersama Tim SAR Sat Brimob Polda Jabar Turun Langsung Bantu Warga Terdampak Banjir

Kabid Humas Bersama Tim SAR Sat Brimob Polda Jabar Turun Langsung Bantu Warga Terdampak Banjir

Pengabdian Masyarakat Mahasiswa: Belajar dan Bertumbuh Bersama Warga Kampung Jagapati

Pengabdian Masyarakat Mahasiswa: Belajar dan Bertumbuh Bersama Warga Kampung Jagapati