VakansiInfo, Bandung – Industri perhotelan kembali menunjukkan dukungannya terhadap dunia pendidikan vokasi. Hotel Ibis Trans Studio Bandung resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan Aero Astra Akademia Lampung sebagai bentuk komitmen dalam pengembangan sumber daya manusia di bidang hospitality.
General Manager Ibis Trans Studio Bandung, Hilman Syah, menyampaikan optimisme dan sambutan positif terhadap program magang kerja siswa Aero Astra Akademia Lampung. Hal tersebut disampaikan saat kunjungan dan pertemuan bersama jajaran manajemen hotel beberapa waktu lalu.
Hilman mengungkapkan bahwa kerja sama dengan Aero Astra Akademia bukanlah hal baru. Hubungan profesional tersebut telah terjalin sejak dirinya bertugas di berbagai hotel jaringan Accor, mulai dari Novotel Lampung, Mercure Garut, hingga kini di Ibis Trans Studio Bandung. Menurutnya, kualitas lulusan dan siswa magang Aero Astra Akademia telah terbukti mampu bersaing dan beradaptasi dengan kebutuhan industri perhotelan.
“Ibis Trans Studio Bandung merupakan bagian dari Accor Group, jaringan hotel asal Prancis yang tersebar di berbagai negara. Dengan lebih dari 500 kamar dan lokasi strategis di kawasan terpadu Trans Studio Bandung, tingkat okupansi hotel sangat tinggi. Hal ini menjadikan Ibis Trans Studio Bandung sebagai tempat magang kerja yang ideal bagi siswa untuk merasakan langsung dunia kerja sesungguhnya,” ujar Hilman Syah.
Ia juga menambahkan bahwa siswa magang dari Aero Astra Akademia dikenal memiliki semangat kerja tinggi, daya juang yang kuat, serta attitude yang baik. Bahkan, tidak sedikit dari mereka yang langsung direkrut menjadi karyawan setelah menyelesaikan masa magang.
Dalam kesempatan tersebut, Hilman Syah didampingi People & Culture Manager Ibis Trans Studio Bandung, Kiki Nasution, turut memberikan arahan, motivasi, serta pesan inspiratif kepada para siswa magang Aero Astra Akademia dalam suasana jamuan makan siang. Pesan-pesan tersebut diharapkan dapat menjadi bekal penting dalam membangun karier profesional di industri perhotelan.
Penandatanganan MoU dilakukan oleh Hilman Syah selaku General Manager Ibis Trans Studio Bandung dan Denny Primawan Lo., SE., MM., CPA., CHM., C.Me. selaku pimpinan Aero Astra Akademia Lampung, serta disaksikan oleh Kiki Nasution. Kerja sama ini mencakup penerimaan siswa magang kerja sekaligus peluang penempatan kerja bagi lulusan Aero Astra Akademia.
Hilman Syah juga memberikan apresiasi terhadap Aero Astra Akademia Lampung yang dinilai unggul karena didukung fasilitas Teaching Factory (TEFA), seperti Hotel Aero, Aero Coffee, dan Aero Corner Space. Fasilitas tersebut dinilai mampu memberikan pengalaman praktik nyata kepada siswa sebelum terjun ke industri perhotelan.
Aero Astra Akademia sendiri merupakan lembaga pendidikan dan pelatihan perhotelan yang memiliki Teaching Factory Hotel Aero untuk pembelajaran housekeeping sesuai standar industri. Selain itu, Aero Astra Akademia juga mengelola Aero Corner Space dan Aero Coffee sebagai sarana praktik bidang Food and Beverage Service (FBS) serta Food Product. Bahkan, Aero Astra Akademia memiliki produk kopi premium bermerek Aero Coffee yang diolah dari biji kopi Robusta pilihan asal dataran tinggi Lampung.
Di tingkat industri, Aero Astra Akademia tercatat sebagai anggota Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) serta Indonesian Hotel General Manager Association (IHGMA). Keanggotaan ini memperkuat jejaring industri dan membuka peluang kerja yang lebih luas bagi para siswa.
Tak hanya itu, Aero Astra Akademia Lampung juga aktif mendukung program vokasi berbasis industri yang sejalan dengan kebijakan Kementerian Pendidikan melalui Direktorat Jenderal Vokasi. Pimpinan Aero Astra Akademia, Denny Primawan Lo., juga aktif di berbagai organisasi vokasi nasional serta merupakan lulusan pelatihan Auditor Hotel dan Auditor CHSE dari Kementerian Pariwisata RI.
Dengan dukungan fasilitas, jejaring industri, dan komitmen terhadap pendidikan vokasi, tak heran jika lulusan Aero Astra Akademia kini telah berkiprah di berbagai hotel berbintang internasional, termasuk jaringan Accor di Indonesia maupun mancanegara. (Eff)



