
Vakansiinfo – Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) membuat program Balik Kerja Bareng pada masa arus balik Idulfitri 1445 Hijriah/2024 Masehi. Titik keberangkatan menuju Jakarta ada 4 kota, yakni Surabaya, DI Yogyakarta, Solo dan Semarang.
Kepala BPKH Fadlul Imansyah mengatakan, program tersebut sengaja di buat untuk masyarakat yang sudah memiliki pekerjaan di Jakarta. Keberangkatan di lakukan pada 14-15 April 2024.
“Ini tahun kedua BPKH menggelar program Balik Kerja Bareng BPKH, masyarakat yang ingin kembali ke Jakarta usai libur Lebaran bisa ikut program ini.” Ujar Fadlul dalam konferensi pers di Jakarta, pada Senin (25/03/2024).
BPKH membuat program Balik Kerja Bareng ini bersama DT Peduli, BMM, Solo Peduli, dan LazisMU.
“Ini nanti perjalanan melalui bus, dan selama perjalanan nanti ada sosialisasi video. Kita saat ini banyak sekali library dari BPKH, terkait tausiyah di bulan Ramadan. Termasuk tentang manasik haji dan tentunya berkaitan dengan pengelolaan keuangan haji.” Kata Fadlul.
Fadlul menambahkan, ada 80 bus yang tersedia untuk 3.200 penumpang. Bus tersebut di sediakan bagi para pemudik yang ingin kembali ke Jabodetabek dari empat titik lokasi keberangkatan. Yakni Surabaya (Masjid Agung Al Akbar), Semarang (Masjid Agung Jawa Tengah), Surakarta (Asrama Haji Donohudan), dan Yogyakarta (Balai Kota Yogyakarta) dengan tujuan kedatangan Jabodetabek pada tanggal 14-15 April 2024.
“Anggaran yang di gunakan merupakan nilai manfaat pengelolaan dana haji. Maka, tidak ada dana setoran awal haji yang di gunakan untuk kegiatan kemaslahatan. Ini sesuai dengan komitmen kami.” Tegasnya.
Berikut cara mendaftar program Balik Kerja Bareng BPKH 2024:
- Dapat menunjukkan kartu karyawan/karyawati/pekerja atau identitas lain yang dapat membuktikan memiliki pekerjaan atau usaha di Jabodetabek
- Calon pemudik balik yang belum mendaftar di program mudik balik dari instansi manapun
- Formulir wajib di isi oleh pemudik dan tidak dapat di wakilkan, mengisi data diri yang sebenar-benarnya sesuai dengan yang di lampirkan
- Peserta mendaftarkan anggota keluarganya maksimal 6 orang dalam 1 forum. Sehingga, dengan yang mendaftarkan adalah 7 orang (balita dihitung 1 kursi)
- Pendaftaran mulai di buka pada 25 Maret 2024 dan tutup 5 April 2024 (tergantung ketersediaan kuota)
- Pemudik wajib melampirkan KIA atau akta kelahiran atau KK balita
- Link pendaftaran: bit.ly/BalikKerjaBarengBPKH2024 dan registrasi ulang akan dikonfirmasi panitia.
(Mur)