VakansiInfo – Festival Nyanyian Anak Negeri (FNAN) 2025 kembali di gelar dan berhasil menarik perhatian lewat kehadiran ratusan peserta muda dari berbagai daerah di Indonesia. Tahun ini, dua figur yang paling di sorot adalah Dul Jaelani dan Shanna Shannon. Yang di percaya menjadi ikon sekaligus wajah anak muda pecinta Indonesia.
Dul mengaku bahwa tugasnya sebagai ikon FNAN bukan cuma tampil keren di panggung. Ia merasa punya tanggung jawab untuk menunjukkan sikap cinta tanah air kepada peserta lainnya.
“Menjadi ikon, kita harus memberi contoh sikap cinta Indonesia. Semoga kami bisa memberikan yang terbaik,” ujar Dul Jaelani di RRI, Jakarta Pusat, Selasa (18/11/2025).
FNAN 2025 sendiri di ikuti 432 peserta dan di gelar oleh 1345 Production. Bekerja sama dengan Sinergy For Indonesia, Indonesia Care, dan RRI. Ajang ini memang di rancang bukan hanya untuk mencari anak muda yang bisa bernyanyi. Tetapi juga untuk membentuk karakter, memperkuat nilai kebangsaan, dan melahirkan talenta yang mencintai Indonesia.
Proses seleksi sudah dimulai sejak Agustus 2025, dari tahap pengiriman video hingga penjurian langsung oleh nama-nama seperti Dodi Katamsi, Irang Arkad, Ryan Phono, dan Sandy Canester. Dari ratusan peserta, tersaringlah 38 peserta yang mengikuti karantina kebangsaan di Lemhanas RI. Babak semifinal berlangsung pada 13 November, sebelum akhirnya terpilih 10 finalis untuk tampil di malam puncak, 18 November 2025.
Di final, FNAN menghadirkan deretan juri nasional seperti Pay Burman, Rian D’Masiv, Neno Warisman, dan Vicky Sianipar. Dua tokoh nasional, Dr. H. Ahmad Doli Kurnia Tandjung dan Mayjen TNI Rido Hermawan, juga turun sebagai juri tamu khusus untuk menilai wawasan kebangsaan para finalis.
Doli menegaskan bahwa FNAN kini menjadi bagian dari gerakan bersama untuk menjaga identitas generasi muda melalui musik.
“Ini bagian dari gerakan kita tentang bagaimana terus-menerus menjaga dan melestarikan nilai-nilai ke-Indonesiaan,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan bahwa FNAN akan terus digelar setiap tahun, dan saat ini penyelenggara sedang merampungkan album nasionalisme ketiga.
Dengan hadirnya Dul dan Shanna sebagai ikon, FNAN 2025 sekali lagi menunjukkan bahwa musik bisa menjadi ruang positif bagi anak muda untuk mengasah bakat, membangun karakter, dan menumbuhkan rasa cinta terhadap Indonesia.
(Mur)



