Gocap Langsung Kenyang! Ini Menu Caplang di Vue Palace Artotel Curated Bandung

Gocap Langsung Kenyang! Ini Menu Caplang di Vue Palace Artotel Curated Bandung

VakansiInfo – Bandung kembali menambah daftar destinasi kuliner menarik lewat program terbaru dari Vue Palace Artotel Curated Bandung. Bertajuk CAPLANG – “Gocap Langsung Kenyang”, program ini menghadirkan konsep bersantap praktis dengan harga terjangkau, namun tetap mengedepankan kualitas khas hotel.

Dengan harga Rp 50.000 nett, pengunjung sudah bisa menikmati satu menu pilihan lengkap dengan gratis iced tea untuk semua varian. Caplang dirancang sebagai solusi makan enak, cepat, dan mengenyangkan, cocok untuk makan siang, santai sore, hingga makan malam kasual bagi masyarakat urban maupun wisatawan.

Pilihan menu Caplang terbilang variatif, mulai dari sajian Nusantara hingga western yang diolah dengan standar dapur hotel. Beberapa menu favorit yang bisa dinikmati antara lain Mie Ribut, Soto Ayam, Ayam Lengkuas, Nasi Kemangi Ayam Serundeng, hingga Pasta King Pollo. Seluruh hidangan disajikan dengan porsi pas dan cita rasa konsisten, sehingga dapat dinikmati oleh berbagai kalangan.

Salah satu pengunjung, Hendi, wisatawan asal Jakarta, mengaku terkesan dengan konsep Caplang yang dinilainya sangat relevan dengan kebutuhan saat ini.

Baca Juga  Ibis Trans Studio Bandung Teken MoU dengan Aero Astra Akademia Lampung, Dukung Program Magang Perhotelan

“Awalnya nggak menyangka bisa makan di hotel dengan harga segini. Porsinya pas, rasanya enak, dan tempatnya nyaman. Buat yang liburan atau sekadar cari makan cepat di Bandung, ini worth it banget,” ujar Hendi.

Gocap Langsung Kenyang! Ini Menu Caplang di Vue Palace Artotel Curated Bandung

Tak hanya Caplang, Vue Palace Artotel Curated Bandung juga menghadirkan Chef Signature Menus sebagai andalan cita rasa. Salah satunya adalah Buntut RASA Bersantan, olahan buntut sapi dengan kuah santan creamy bercita rasa manis, asam, dan pedas, lengkap dengan nasi putih, emping, jukut goreng, serta sambal korek. Ada pula Nasi Cikur Ayam Berjukut, nasi goreng cikur khas Sunda yang dipadukan dengan ayam goreng pejantan dan pelengkap tradisional.

Marketing Communication Vue Palace Artotel Curated Bandung, Fandy Muhammad, menyampaikan bahwa program Caplang dihadirkan untuk mendekatkan pengalaman kuliner hotel kepada masyarakat luas. Dengan harga terjangkau, tamu tetap bisa menikmati sajian berkualitas dalam suasana nyaman khas hotel.

Program Caplang dapat dinikmati langsung di Vue Palace Artotel Curated Bandung, Jalan Otto Iskandardinata No. 3, Bandung. (Mur)

About The Author

Pilihan Redaksi

Rayakan Imlek 2026 Lebih Meriah lewat “Fortune & Harmony Dinner” di Hotel Ciputra Jakarta

Rayakan Imlek 2026 Lebih Meriah lewat “Fortune & Harmony Dinner” di Hotel Ciputra Jakarta

Dari Novel ke Panggung: Musikal Perahu Kertas Siap Menyentuh Hati Penonton

Dari Novel ke Panggung: Musikal Perahu Kertas Siap Menyentuh Hati Penonton