Pemilahan Sampah di Komunitas: Perjalanan Yayasan WINGS Peduli Dampingi Bank Sampah dalam #PilahDariSekarang

Pemilahan Sampah di Komunitas: Perjalanan Yayasan WINGS Peduli Dampingi Bank Sampah dalam #PilahDariSekarang

VakansiInfo – Yayasan WINGS Peduli terus mendampingi bank sampah sejak 2024 sebagai bagian dari kampanye #PilahDariSekarang. Berkolaborasi dengan Waste4Change, program ini merangkum berbagai pembelajaran penting dari praktik nyata di lapangan. Perjalanan ini menunjukkan bahwa perubahan perilaku dalam mengelola sampah berawal dari langkah kecil di rumah tangga. Di bangun dengan ketekunan, kesabaran, dan semangat gotong royong.

Sheila Kansil, perwakilan Yayasan WINGS Peduli, menjelaskan bahwa pendampingan ini bertujuan memperkuat kebiasaan memilah sampah melalui fasilitas daur ulang berbasis komunitas.

“Pendampingan kami bukan hanya terkait teknis, tetapi juga edukasi dan pendekatan yang humanis. Kami ingin pengurus dan warga semakin percaya diri dalam mengelola sampah secara berkelanjutan,” ungkapnya.

Melalui kegiatan “#PilahDariSekarang: Temu Bank Sampah” yang berlangsung di Jakarta dan Surabaya pada 16 Oktober 2025, tercatat beberapa insight utama mengenai tantangan dan solusi yang dihadapi komunitas:

1. Ketekunan Mendorong Perubahan Perilaku

Edukasi rutin menjadi kunci.

  • Di Jakarta Timur, Bank Sampah Kartini 09 menjangkau warga dari rumah ke rumah untuk edukasi sekaligus penimbangan, efektif memperluas jangkauan nasabah.
  • Di Bekasi, Bank Sampah Gratera melakukan pendekatan jemput bola ke kelompok senam, PAUD, hingga arisan RW.
Baca Juga  Percepat Pemulihan, Yayasan WINGS Peduli Distribusikan Bantuan ke Wilayah Banjir dan Longsor di Sumatra

2. Operasional yang Rapi Mempercepat Pertumbuhan

  • Bank Sampah Gratera kembali aktif setelah merampingkan struktur kepengurusan dan menyederhanakan alur penimbangan.
  • Bank Sampah Gang Wolu Ninu Ninu di Surabaya kini memiliki pembukuan lebih tertata berkat pembagian tugas jelas.
  • Bank Sampah B.I.A menerapkan sistem tukar-pakai jerigen untuk mengumpulkan minyak jelantah agar tetap bersih dan aman hingga disalurkan ke pengepul.

3. Reward Membangun Loyalitas

  • Bank Sampah Kartini 09 memberikan hadiah kecil untuk nasabah aktif, yang membangun loyalitas meski bersaing dengan pelapak yang menawarkan harga lebih tinggi.
  • Di Surabaya, beberapa nasabah bahkan melakukan sedekah sampah, menyetor sampah bernilai tanpa imbalan sebagai bentuk gotong royong.

4. Kemitraan Memperluas Kapasitas

Pelatihan kemitraan membuat operasional bank sampah semakin kuat.

  • Bank Sampah B.I.A bekerja sama dengan sebuah kafe untuk mengelola sampah non-organik bernilai.
  • Bank Sampah Gratera menjalin kemitraan dengan sekolah untuk edukasi dan membangun kebiasaan memilah sampah sejak dini.

Hingga September 2025, bank sampah binaan sudah mendaur ulang lebih dari 6 ton sampah non-organik, melibatkan 200+ keluarga di Jakarta, Bekasi, dan Surabaya. Manfaat ekonominya mencapai Rp 15 juta, seluruhnya kembali ke warga dan operasional bank sampah.

Baca Juga  Yayasan WINGS Peduli dan Pemkot Surabaya Gelar Aksi Hijau: Hadirkan 10 Ribu Tanaman untuk Tingkatkan Kualitas Lingkungan

Saka Dwi Hanggara, Campaign Manager Waste4Change, menegaskan bahwa pendampingan yang dilakukan bukan sekadar teknis, tetapi juga menumbuhkan semangat gotong royong.

“Ketika warga merasa menjadi bagian dari perubahan nyata, pemilahan sampah bukan lagi kewajiban—tapi menjadi kebiasaan yang membanggakan,” ujarnya.

Program Pendampingan Bank Sampah merupakan bagian dari rangkaian kampanye #PilahDariSekarang yang telah berjalan sejak 2023, meliputi edukasi pemilahan sampah, aksi bersih sungai dan pantai, hingga kegiatan Kolabor-AKSI yang mengubah sampah menjadi produk bernilai. Semua ini sejalan dengan komitmen Yayasan WINGS Peduli dan WINGS Group untuk mewujudkan lingkungan yang lebih bersih dan kehidupan yang lebih baik.

(Eff)

About The Author

Pilihan Redaksi

Sentuhan Relaksasi Jawa di Tengah Kota: “Relax In Javanese Style” di Grand Whiz Poins Simatupang

Sentuhan Relaksasi Jawa di Tengah Kota: “Relax In Javanese Style” di Grand Whiz Poins Simatupang

Acer Umumkan Empat Tim Esports Terbaik Indonesia Siap Berlaga di Grand Final APAC Predator League 2026 di India

Acer Umumkan Empat Tim Esports Terbaik Indonesia Siap Berlaga di Grand Final APAC Predator League 2026 di India