VakansiInfo – Suasana pergantian tahun di kawasan Sentul terasa berbeda dengan suksesnya penyelenggaraan acara bertema “Legend of Heritage Superhero” yang digelar oleh HARRIS Sentul City Bogor. Perayaan malam Tahun Baru ini menghadirkan konsep unik yang memadukan hiburan keluarga dengan kekayaan budaya dan legenda pahlawan lokal Indonesia.
Acara tersebut menjadi momen istimewa bagi para tamu yang memilih paket menginap, dengan pengalaman perayaan yang tidak hanya meriah, tetapi juga sarat nilai budaya. Mengangkat tema Legend of Heritage Superhero, HARRIS Sentul City Bogor menghadirkan karakter legendaris Indonesia seperti Wiro Sableng, Srikandi, dan Gatotkaca, yang tampil sebagai ikon utama perayaan.
Kehadiran para superhero lokal ini tidak sekadar menjadi hiburan visual, namun juga menjadi sarana edukatif untuk mengenalkan nilai keberanian, kearifan lokal, serta kebanggaan terhadap budaya Nusantara kepada para tamu, khususnya keluarga dan anak-anak.
Rangkaian kegiatan dimulai sejak sore hari dengan beragam aktivitas ramah keluarga. Antusiasme pengunjung terlihat dari partisipasi aktif dalam sesi meet and greet bersama karakter superhero, permainan tematik, hingga hiburan panggung yang berlangsung hingga malam. Dekorasi bernuansa heritage modern turut memperkuat suasana perayaan, menciptakan pengalaman Tahun Baru yang hangat dan berkesan.
Memasuki malam puncak, kemeriahan semakin terasa melalui pertunjukan hiburan spesial, penampilan musik, serta momen countdown pergantian tahun yang disambut dengan penuh kegembiraan. Seluruh rangkaian acara berlangsung tertib, aman, dan nyaman, sejalan dengan komitmen HARRIS Sentul City Bogor dalam memberikan pelayanan terbaik bagi setiap tamu.
General Manager HARRIS Sentul City Bogor, Nungki Dyah Kusumawardani, menyampaikan apresiasi kepada seluruh tamu, mitra, dan tim internal atas dukungan dan kerja sama yang telah menyukseskan acara ini. Menurutnya, keberhasilan Legend of Heritage Superhero mencerminkan komitmen hotel dalam menghadirkan perayaan yang kreatif, relevan, dan memiliki nilai budaya.
Ke depan, HARRIS Sentul City Bogor berharap dapat terus menghadirkan program tematik yang inovatif dan menjadi bagian dari kenangan indah para tamu dalam setiap momen spesial. (Mur)



