Bunga Bangkai, Amorphophallus titanum Becc di Kebun Raya Cibodas Mekar Kembali

Bunga Bangkai, Amorphophallus titanum Becc di Kebun Raya Cibodas Mekar Kembali

Bunga Bangkai, Amorphophallus titanum Becc di Kebun Raya Cibodas Mekar Kembali

Vakansiinfo – Bunga Bangkai yang terdapat di Kebun Raya Cibodas mekar kembali.Bunga bangkai dengan nama latin Amorphophallus titanum Becc yang mekar saat ini merupakan koleksi Kebun Raya Cibodas dengan nomor koleksi 76 K. Bunga ini terlihat mekar sempurna tepat pada Sabtu, 08 Juli 2023 pukul 09.30 WIB dengan tinggi 136 cm dan diameter spata 54 cm.

Amorphophallus titanum juga memiliki keunikan tersendiri yaitu selain memiliki aroma yang khas seperti bau bangkai. Juga mempunyai perbungaan yang sangat besar dan bisa disebut sebagai “the giant inflorescent in the world”.

Kebun Raya Cibodas yang berlokasi di Jl. Kebun Raya Cibodas, Sindangjaya, Kec. Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, 43253. Merupakan Wisata ALam dan Edukasi, khususnya bidang botani, konservasi, lingkungan dan pemanfaatan tanaman. Serta untuk merangsang tumbuh-kembangnya kesadaran, kepedulian, tanggung jawab dan komitmen masyarakat terhadap pelestarian tumbuhan.

Untuk jam buka operasionalnya yaitu: Senin – Jumat 08.00 – 16.00 dan Sabtu, Minggu & Libur Nasional 07.00 – 16.00 WIB. Dengan harga tiket masuk sebagai berikut:

Baca Juga  Menggali Keajaiban Sejarah di Situs Megalitikum Gunung Padang Cianjur

Senin – Jumat

  • Domestik : Rp. 15.500
  • Wisatawan Asing : Rp. 15.500
  • Sepeda : Rp. 15.000

Sabtu, Minggu, Hari Libur Nasional

  • Domestik : Rp. 25.500
  • Wisatawan Asing : Rp. 25.500
  • Sepeda : Rp. 20.000
  • Mobil : Rp. 35.000
  • Motor : Rp. 5.000

Pastinya berwisata alam dan edukasi bersama keluarga tercinta ataupun kerabat menjadikan kesan tersendiri. Di tambah lagi mekarnya bunga bangkai di kebun raya Cibodas merupakan momen yang langka. Yuk, ke Kebun Raya Cibodas untuk lihat langsung tumbuhan langka ini!

(Mur)

Categories: