Tampil Trengginas Pada Upacara Penutupan TMMD Ke-120, Pagoron Pencak Silat KBPC Triwijaya Terbitkan Rasa Bangga

Tampil Trengginas Pada Upacara Penutupan TMMD Ke-120, Pagoron Pencak Silat KBPC Triwijaya Terbitkan Rasa Bangga

Tampil Trengginas Pada Upacara Penutupan TMMD Ke-120, Pagoron Pencak Silat KBPC Triwijaya Terbitkan Rasa Bangga

Vakansiinfo – Hadir rasa bangga dan semangat menyala di wajah para siswa SMK Triwijaya KCD Wil I Kabupaten Bogor saat di berikan kesempatan untuk tampil di hadapan PJ Bupati Bogor Asmawa Tosepu dan Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Muhammad Fadjar di Lapangan Sepakbola Rawagede, Desa Sirnajaya, Kecamatan Sukamakmur Kabupaten Bogor Jawa Barat. Pada Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120 yang berhasil membuka akses jalan antar desa yang menghubungkan Desa Sirnajaya dan Desa Wargajaya sepanjang 3,7.pada Jumat (07/06/2024).

Menyaksikan atraksi Pencak silat yang menampilkan jurus, kelihaian menaikan senjata. Hingga atraksi tanding yang mengundang decak kagum peserta upacara yang terdiri dari jajaran TNI Polri se-kabupaten Bogor. Menambah rasa percaya diri para atlet Paguron Pencak silat Keluarga Besar Padjajaran Cimande (KBPC) Triwijaya. Yang memang selama ini di kenal memiliki sejuta prestasi baik di tingkat lokal hingga nasional.

Tampil Trengginas Pada Upacara Penutupan TMMD Ke-120, Pagoron Pencak Silat KBPC Triwijaya Terbitkan Rasa Bangga
Foto: Istimewa Jangkar Jiwa Media Ckr03

Pada kesempatan kali ini, selepas upacara, secara pribadi Pangdam III Siliwangi menyampaikan kekaguman dan kebanggaannya terhadap Paguron Pencak Silat KBPC Triwijaya. Seperti yang di tuturkan penasehat pembinanya yakni Saepudin Suherman, S.Pd, SH, MM kepada redaksi.

Baca Juga  KBPC Triwijaya Raih Prestasi di Kejuaraan Pasanggiri Pencak Silat PPSI Bogor

“Iya tadi beliau menyampaikan terimakasih atas penampilan dan turut berbangga juga atas prestasi anak-anak didik kami. Apalagi KBPC Triwijaya juga merupakan Paguron Pencak Silat binaan Kesatuan Kodim O621/Kabupaten Bogor. Melalui kepedulian Mayor Arm Mahtom Tohari Selaku Danramil 0621/12 Cigombong.” Ujar Saepudin Suherman yang adalah juga sebagai Kepala SMK Triwijaya tersebut.

(Ckr03)

Categories: