Vakansiinfo – Sup ikan Taktakan adalah salah satu kuliner khas Banten yang enak dan menyegarkan. Bukan hanya itu, kuliner satu ini juga mengandung banyak gizi. Kamu akan dengan mudah menemukan sejumlah resto sup ikan taktakan jika berkunjung ke Banten di Kota Serang.
Konon, olahan sup ikan ini awalnya di sajikan di daerah Taktakan, daerah antara Serang dan Anyer Banten. Bahan utama sup ikan ini adalah ikan kuwe yang di masak dengan berbagai macam rempah dan sayuran. Daging ikan kuwe di potong filet.
Ciri khas dari sup ikan ini adalah tambahan daun kemangi, cabai rawit hijau, bawang putih, dan merica yang membuat sup semakin nikmat dan segar.
Sup Taktakan umumnya di sajikan di sebuah mangkok dalam keadaan masih panas mengepul. Di dalamnya terdapat kuah bening melimpah, empat potong ikan kuwe berukuran besar, dan di lengkapi dengan daun kemangi, potongan tomat hijau, irisan bawang bombay, serta cabe rawit di bagian atasnya.
Sekalipun banyak cabai rawit, citarasa merica lebih terasa pada kuahnya. Inilah yang membedakan sup ikan taktakan dengan sup ikan-sup ikan lainnya. Di tambah lagi, daging ikannya pun empuk dan tidak terasa amis. Di sajikan dengan nasi putih hangat, sup ini nikmatnya luar biasa.
Salah satu rumah makan yang menyediakan menu sup ikan taktakan adalah Rumah Makan Taman Taktakan. Tempat ini sudah sangat terkenal dan banyak di buru oleh masyarakat lokal maupun wisatawan. Rumah makan ini sudah memiliki banyak cabang di Serang dan Cilegon. Salah satu cabangnya berada di dekat alun-alun Kota Serang yang mudah Kamu temukan.
Semangkuk besar sup di bandrol seharga Rp 60 ribuan. Dengan porsi yang dapat di nikmati untuk dua orang.
(Tar)