The Allure Villas Managed By Sahid Hadirkan “OKTOBEST”

Rutin Hadirkan Promo Menarik Setiap Bulan, The Allure Villas Managed By Sahid Hadirkan “OKTOBEST” Khusus Di Bulan Oktober 2023

The Allure Villas Managed By Sahid Hadirkan “OKTOBEST”

Vakansiinfo, Pangandaran – Memasuki bulan Oktober, The Allure Villas Managed by Sahid kembali menawarkan paket dengan bertajuk ” OKTOBEST ”. Promo ini dapat di nikmati oleh semua tamu yang ingin melakukan reservasi Suite Villa 2 Bedroom saat Week Day. Dengan harga yang sangat spesial di mulai dari promo Room hingga Food and Beverages.

Harga mulai dari Rp. 2.230.000,- saja. Anda sudah mendapatkan gratis sarapan untuk 4 pax, gratis 1 jam pemakaian Floaties ( 1 pcs / villa ), gratis 1 pcs Boneka Mr. Allure dan gratis memilih minuman antara kelapa muda atau minuman Sore Sehat kami hanya untuk 4 pax saja.

The Allure Villas Managed By Sahid Hadirkan “OKTOBEST” Khusus Di Bulan Oktober 2023
Beef Katsu

Selain promo room, The Allure Villas Managed by Sahid juga menawarkan beberapa menu food and beverages. Yang terdiri dari Chicken Drum Stick with Souce Mushroom. Dengan harga mulai dari Rp. 65.000,- dan Beef Katsu dengan harga mulai dari Rp. 80.000,- untuk promo makanan.

Dan menu minuman menyegarkan yang tidak boleh di lewatkan oleh Anda. Seperti Sunset Yakult dengan harga mulai dari Rp. 38.000,- . Green Ginger Mint Herbal dengan harga mulai dari Rp. 37.000,- . Berry Beer dengan harga mulai dari Rp. 140.000,- dan Prost 2 Beer dengan harga mulai dari Rp. 170.000,- saja hanya di Ombak Resto, The Allure Villas Managed by Sahid.

Baca Juga  The Allure Villas Managed by SAHID Hadirkan Pasar Seafood di Ombak Resto
The Allure Villas Managed By Sahid Hadirkan “OKTOBEST”
Green Ginger Mint Herbal
”Selain promo Oktobest, kami juga memiliki beberapa promo regular lainnya. Seperti Bebakaran & Cinema yang di adakan setiap hari Jum’at. Kid’s Corner x PACIGOR untuk di hari Sabtu, dan masih banyak promo lainnya yang ada di The Allure Villas Managed by Sahid.” Ujar Kamal Setiawan selaku General Manager dari The Allure Villas Managed by Sahid.

Untuk Anda yang ingin datang untuk makan ke Ombak Resto. Selain tamu yang menginap di The Allure Villas Managed by Sahid juga bisa datang untuk sekedar makan siang maupun makan malam di Ombak Resto. Mulai di buka untuk umum pada pukul 11.00 WIB sampai dengan 22.00 WIB. Ada kabar bahagia khusus untuk Anda yang memiliki KTP berdomisili di Jawa Barat akan mendapatkan diskon sebesar 20% Food & Beverage kami di Ombak Resto.

Tentang The Allure Villas Managed by SAHID

The Allure Villas Managed by SAHID terletak strategis di Pantai Barat yang merupakan bagian Pangandaran. Properti bintang-4 ini menempatkan Anda dekat dengan atraksi dan opsi restoran menarik. Terdiri dari 68 Villa dengan 3 tipe. Yaitu Suite Villa 1 Bedroom, Suite Villa 2 Bedroom dan Family Suite 3 Bedroom. Terdapat Meeting Room, beberapa spot yang bisa di jadikan tempat untuk Wedding, Bar, Kolam Renang Anak dan Kolam Renang Dewasa, Restoran, Camping Ground, penyewaan Scooter, Sepeda, Motor Listrik dan Shuttle untuk antar dan jemput ke Pantai. Resepsionis siap 24 jam untuk melayani proses check-in, check-out dan kebutuhan Anda yang lain. WiFi tersedia di seluruh area publik properti. Pelayanan yang baik dengan penawaran harga terbaik dari kami akan membuat Anda merasa nyaman menginap di The Allure Villas Managed by SAHID.

Baca Juga  Stay And Eat Di Vega Hotel Gading Serpong

(Red)

Categories: